Kelurahan Simpang Selayang Melakukan Pelatihan Pembuatan Eco Enzym Dan Bracket Arang Sehat



Sahabat Polri Medan - Kelurahan Simpang Selayang sedang dilaksanakan kegiatan pelatihan pembuatan eco enzym dan braket arang di halaman kantor lurah simpang selayang yg diinisiasi dan difasilitasi oleh Lurah Simpang Selayang Albena Boang Manalu, SSTP, MSP beserta Bank Sampah Kelurahan Simpang Selayang,Kamis (06/02/2020)

Adapun yg hadir dalam pelaksanaan kegiatan tersebut adalah Jajaran ASN dan Kepling, Kader PKK, Bank Sampah, Kelompok Tani dan warga masyarakat Kelurahan Simpang Selayang.



Yang hadir sebagai narasumber dan sekaligus pelatih adalah Bpk HM.Surya Yusuf SE, MS (Bhatara) dan Ibu Ir.Rhena Arifah MSi serta didukung oleh Bpk.Diaz dari Kadin Sumut dan jajaran pengurus Program Kotaku.

Menurut keterangan Lurah Simpang Selayang, program eco enzym dan bricket arang sehat adalah program yang sangat bagus yang harus dikembangkan ditengah-tengah masyarakat, karena selain dapat memberikan manfaat dlm bidang kesehatan dan dalam bidang pertanian (sebagai pupuk), program ini juga dapat memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat karena memiliki nilai jual dan pemasaran yang cukup baik dan banyak diminati.

bagi pemerintah kelurahan secara khusus dan pemerintah kota medan bahkan pemerintah Indonesia secara Nasional, program ini dapat menjadi salah satu solusi yang inovatif dalam mengatasi masalah sampah perkotaan.."bayangkan saja seandainya program ini diaplikasikan oleh banyak orang, berapa banyak sampah organik yg seharusnya diangkut dan dibuang ke TPA, tidak jadi dibuang tetapi diolah dan dimanfaatkan utk membuat eco enzym dan arang sehat yg bernilai ekonomis" imbuh Lurah Simpang Selayang pada saat diwawancarai.

Senada dengan Lurah Simpang Selayang, Kadin Sumut (Bpk.Diaz) dan Ketua LPM (Bismar Sembiring) juga sangat berharap agar program ini dapat segera terealisasi oleh warga simpang selayang dan mereka akan selalu siap memfasilitasi kebutuhan warga untuk merealisasikan hal tersebut. (em)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *